Thursday, August 31, 2006

Berputar Terus

Tak terasa saat ini sudah memasuki penghubung tahun 2006. Waktu berjalan begitu cepat. Terkadang kita disibukkan dengan kegiatan sehari-hari yang banyak menyita waktu kita. Begitu kita berhenti sejenak dan merenung ternyata semuanya berlalu begitu cepatnya.
Jadi sesuatu yang ingin anda capai, sebaiknya anda catat dan ingat dengan sebaik-baiknya. Jangan sampai begitu sampai waktu yang anda kehendaki, ternyata belum terwujud.
Segala sesuatu harus direncanakan, dijalankan dan dievaluasi dengan sebaik-baiknya.
:-)) hanya sekedar menulis. Untuk membuang waktu luang.

Tuesday, August 01, 2006

LUSTRUM Kantor "Tenis Indoor" Senayan

Minggu pagi 30 Agustus 2006 ada kegiatan LUSTRUM dari kantor. Pagi itu aku bangun jam 4 pagi. Kemudian masih agak malas aku nyalakan TV karena memang masih terlalu pagi untuk beraktivitas.

Jam 4:30 aku bangunkan mamanya Irfan untuk mulai siap-siap pergi ke acara LUSTRUM. Sekitar 30 menit Aku, mamanya Irfan, Irfan sendiri telah siap dan rapi untuk berangkat ke Senayan. Ya acara lustrumnya diadakan di Tenis Indoor Senayan. Vito adiknya Irfan masih enak dan nyaman tidur.

Jam 5 lewat dikit, kita berangkat menuju Senayan, dimana akhirnya Vito yang masih tidur diajak saja sambil digendong.

Jam 6 kurang sudah sampai di senayan (Tenis Indoor), Acaranya baru dimulai pukul 7.00. Jalan santai, acara anak, Doorprize, hiburan (Project Pop).

Jam 12 lewat acara telah selesai semuanya. Dilanjutkan dengan makan siang dan pulang ke rumah masing-masing.